Minggu, 05 Mei 2024

KUNJUNGAN KEPALA BIRO PERENCANAAN DAN ORGANISASI BADAN URUSAN ADMINISTRASI MAHKAMAH AGUNG RI

KUNJUNGAN KEPALA BIRO PERENCANAAN DAN ORGANISASI BADAN URUSAN ADMINISTRASI MAHKAMAH AGUNG RI

         Pada hari Rabu tanggal 04 April 2018, pada pukul 14.30 WIB Pengadilan Militer III-13 Madiun telah menerima kunjungan dari Kepala Biro Perencanaan dan Organisasi Badan Urusan Administrasi Mahkamah Agung RI, Bapak Joko Upoyo Pribadi, S.H. beserta Bapak H. Sahwan, S.H., M.H., Ibu Grace, Ibu Ida dan Bapak Yudi. Seluruh anggota Pengadilan Militer III-13 Madiun dibawah pimpinan Wakil Kepala Pengadilan Militer III-13 Madiun, Mayor Sus Wing Eko Joedha H., S.H., (Pada saat kunjungan tersebut, Kepala Pengadilan Militer III-13 Madiun Letnan Kolonel Chk Moch. Suyanto, S.H., M.H. sedang mengikuti Rakorniskum TNI di Mabes TNI Cilangkap Jakarta) menyambut kedatangan Ka Biro beserta rombongan di Lobby dengan Yel-yel, dilanjutkan dengan berjabat tangan. Selanjutnya Ka Biro beserta rombongan diarahkan ke ruangan Kadilmil.

          Dalam kesempatan tersebut, Ka Biro menyampaikan tujuan kunjungan di Pengadilan Militer III-13 Madiun dalam rangka silaturahmi serta meninjau secara langsung Sarana dan Prasarana Barang Milik Negara / Aset Pengadilan Militer III-13 Madiun. Kemudian Ka Biro beserta rombongan didampingi oleh Waka dan Plh. Sekretaris Pengadilan Militer III-13 Madiun berjalan keliling kantor untuk melihat secara langsung Sarana dan Prasarana Barang Milik Negara / Aset Pengadilan Militer III-13 Madiun.

           Ka Biro menyampaikan bahwa Sarana dan Prasarana Barang Milik Negara / Aset Pengadilan Militer III-13 Madiun semua sudah sesuai dengan Standart Akreditasi. Ka Biro memberikan apresiasi terhadap kinerja anggota Pengadilan Militer III-13 Madiun dilanjutkan foto bersama anggota Pengadilan Militer III-13 Madiun, kemudian rombongan meninggalkan Kantor Pengadilan Militer III-13 Madiun pada pukul 15.50 WIB.